DAUN SALAM KERING ORGANIK

DAUN SALAM KERING ORGANIK
NoBrand
sku: 25281802102
$0.36-1%
$0.36
Shipping from: Indonesia
   Description
Salam adalah nama pohon penghasil daun rempah yang digunakan dalam masakan Nusantara. Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai Indonesian bay-leaf atau Indonesian laurel, sedangkan nama ilmiahnya adalah Syzygium polyanthum. Wikipedia
Manfaat :
1. Menjaga Kadar Gula Darah
Bagi orang yang berisiko diabetes atau sudah terlanjur terkena penyakit tersebut, mengonsumsi air rebusan daun salam dapat membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil. Menurut sebuah studi yang dilakukan pada 2008, daun salam dapat membantu menurunkan dan mengatur tingkat glukosa pada orang dengan diabetes.
Daun salam juga mengandung senyawa yang dapat meningkatkan sensitivitas insulin dan mengurangi kenaikan gula darah setelah makan.
2. Melancarkan Pencernaan
Daun salam mengandung enzim yang dapat membantu pencernaan dengan cara meningkatkan pemecahan protein dan lemak di saluran pencernaan. Mengonsumsi air atau teh yang mengandung daun salam juga dapat membantu mengatasi masalah pencernaan, seperti kembung, gas, dan gangguan pencernaan lainnya.
3. Melawan Peradangan
Daun salam juga mengandung fitonutrien dan antioksidan yang bersifat anti-inflamasi. Karenanya, mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung daun salam dapat membantu meredakan peradangan di dalam tubuh, termasuk peradangan yang disebabkan oleh penyakit, seperti radang sendi, penyakit jantung, hingga jenis kanker tertentu.
4. Mendukung Kesehatan Sistem Pernapasan
Mengonsumsi air rebusan daun salam dapat membantu meringankan masalah pernapasan, seperti batuk, hidung tersumbat, dan asma. Ini karena daun salam memiliki sifat ekspektoran yang membantu mengencerkan lendir dan membersihkan saluran pernapasan.
5. Menjaga Kesehatan Mulut
6. Meredakan Stres
7. Melindungi Kesehatan Jantung
Cara Mengolah Daun Salam:
Teh Kayu Manis Daun Salam
Dengan bahan utama kayu manis dan daun salam, maka teh ini bisa menjadi minuman kesehatan alami yang dapat membantu menurunkan berat badan dan membuat tubuh menjadi lebih sehat.
Bahan-bahan:
4–5 Lembar daun salam kering
1 Batang kayu manis (atau 1 sdt kayu manis bubuk)
1 liter air
Madu secukupnya
Cara Membuat:
Tambahkan bahan utama dan kayu manis ke dalam air.
Didihkan selama sekitar 20 menit dan saring air rebusan setelahnya.
Jika sudah disaring, beri madu dan teh herbal kayu manis daun salam siap diminum
Teh Daun Salam Murni
Teh ini juga sangat bermanfaat bagi kesehatan. Teh ini memiliki rasa yang sangat khas dan akan memberikan efek relaksasi pada tubuh.
Bahan-Bahan:
2–3 gelas air
4–5 lembar daun salam
Cara Membuat:
Ambil 3–4 lembar bahan utama yang masih segar dan potong kecil-kecil atau gunakan daun yang telah dikeringkan.
Setelah itu, tuang air ke dalam wadah dan didihkan.
Kamu bisa segera tambahkan daun ke dalamnya dan menyeduhnya semalaman.
Saring airnya dan tuangkan ke dalam cangkir.
Teh ini sudah siap disajikan, dan paling nikmat disajikan pada pagi hari.
   Price history chart & currency exchange rate

Customers also viewed